Sabtu, 02 Mei 2015

PUISI: BILA MALAM LUPA SUARA PENJAGANYA

BILA MALAM LUPA SUARA PENJAGANYA
Karya : Akhmad Solihin

Bila malam lupa suara penjaganya
Dia bertanya :
"Kenapa kau berjalan dalam gelap"

"Aku yang menjagamu dari maling ayam
subuh nanti" jawab sang suara.

Lalu tak ada ku dengar suara apapun detik ini

Kunang-kunang beterbangan bersama ribuan cahaya
malam tersenyum manis dengan bulan, bintang gemerlapan
terlihat manusia dengan sisi kebaikannya
yang tidur dengan kepercayaan sepenuhnya
diam dalam diam yang sesungguhnya

Tapi, tiba-tiba malam berteriak
"Tolong...ada maling... tolong..."

"Diam! itu teman-temanku" bentak suara itu.

Lalu tak ada lagi kudengar suara apapun detik ini.

Kunang-kunang beterbangan mati cahaya
bulan jatuh
bintang jatuh
melebur suara yang memanggil pagi
hidup dalam kedinginan yang sesungguhnya

Akhirnya malam jadi pilu
tertunduk mencari-cari jiwa yang menjaganya
tapi semua hanya bisu halimun
subuh ini sudah tidak terdengar kokok ayam 
malam diam
ayam diam
gemuruh redam dalam diam. 


Banjarmasin, 30 Nopember 1993

Puisi, sajak, karya solihin, puisi tahun 1994
Puisi Diterbitkan  di Pojok Lengking Koran
Banjarmasin Post, Minggu 30 Januari 1994


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.